Polres Probolinggo Kota Gelar Baksos Sambut Ramadhan,Salurkan 150 Paket Sembako ~ Pojok Kiri Malang Probolinggo
RUNNING STORY :
Loading...

Polres Probolinggo Kota Gelar Baksos Sambut Ramadhan,Salurkan 150 Paket Sembako

-

Baca Juga

Polres Probolinggo Kota Gelar Baksos Sambut Ramadhan,Salurkan 150 Paket Sembako




PROBOLINGGO,pojokkirimapro.com.Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Probolinggo Kota menggelar Bakti Sosial (Baksos) Polri Presisi bersama mahasiswa, Aliansi BEM, dan OKP Kota Probolinggo. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan sekaligus menjaga stabilitas keamanan menjelang Ramadhan.



Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Oki Ahadian P., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa acara Baksos ini berlangsung di belakang Kantor Bhayangkari Cabang Probolinggo Kota, Jalan Dr. Moch Saleh, pada Kamis (27/02/2025) pagi. Acara tersebut digelar serentak di seluruh jajaran Polda dan Polres di Indonesia serta terhubung langsung melalui zoom meeting dengan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si.



"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Selain itu, ini juga sebagai upaya menciptakan stabilitas kamtibmas dan mendukung program pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang sehat," ujar AKBP Oki Ahadian.



Acara ini dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Probolinggo Kota, Bhabinkamtibmas (BBKTM), serta perwakilan dari berbagai organisasi kepemudaan seperti KNPI, HMI, BEM IAD, dan PMII Cabang Probolinggo. Kehadiran mereka menunjukkan sinergi antara kepolisian dan elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan sosial.



Sebanyak 150 paket sembako dibagikan dalam kegiatan ini. Setiap paket berisi beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, dan mie instan 5 bungkus. Kapolres secara simbolis menyerahkan paket tersebut kepada perwakilan organisasi kepemudaan serta Bhabinkamtibmas untuk kemudian didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.



Selain itu, Kapolres juga melepas Bhabinkamtibmas untuk turun langsung membagikan paket sembako ke warga di wilayah binaan masing-masing. Langkah ini dilakukan agar bantuan tepat sasaran dan langsung diterima oleh mereka yang membutuhkan.


"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat menjelang Ramadhan. Semoga masyarakat Kota Probolinggo bisa menjalankan ibadah dengan tenang dan penuh keberkahan," kata Kapolres.


Salah satu perwakilan mahasiswa dari BEM IAD mengapresiasi langkah Polres Probolinggo Kota dalam berbagi dengan masyarakat. Ia menilai kegiatan ini tidak hanya membantu secara ekonomi, tetapi juga mempererat hubungan antara kepolisian dan pemuda.


Sementara itu, warga yang menerima bantuan mengaku bersyukur atas kepedulian Polri. "Alhamdulillah, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami. Semoga kebaikan ini terus berlanjut," ujar seorang penerima manfaat.



Menutup kegiatan, Kapolres Probolinggo Kota mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan. "Mari kita ciptakan suasana yang kondusif, penuh kedamaian, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan," pungkasnya.(Iday/Ysn).

Mungkin Juga Menarik × +
PERISTIWA
HUKUM
WISATA

 
PT POJOK KIRI MEDIA © 2007 - 2018 Pojokkiri.co All right reserved Alamat Redaksi : Jl Gayungsari Timur No.35 Surabaya,Jawa Timur
Atas
Night Mode